Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kisah Dewi Bali Layaran Putri Pajajaran Yang Tertinggal

Dalam legenda Cirebon dikisahkan bahwa Dewi Bali Layaran adalah salah satu putri Raja Pajajaran yang kelak menikah dengan Galuh Rumuhun, Sang Dewi dikisahkan tertinggal di Istana pajajaran selepas Raja dan seluruh keluarganya meninggalkan Istana dalam peristiwa bubarnya Pajajaran.

Legenda mengenai Dewi Bali Layaran Putri Pajajaran yang tertinggal ini dikisahkan dalam naskah Mertasinga Pupuh X1-23-XII. 12. Demikian kisahnya;

Baca Juga: Naskah Mertasinga, Maksud dan kandungannya

Prababu Pajajaran sudah mengetahui  bahawa kramatnya telah dikalahkan oleh Sunan Gunung Jati, ditambah-tambah Kuwu Carbon Siramarna (Cakrabuana) sudah menghentikan pengiriman pajak garam dan trasinya pada Pajajaran.

Baca Juga:  Sejarah Asal-Usul Ditemukannya Trasi dan Pengaruhnya Terhadap Kehancuran Kerajaan Pajajaran

Prabu Pajajaran kemudian mengumpulkan para mantri dan para pengikutnya semua. Sang Prabu kemudian memutuskan untuk masuk Islam mengikuti agama Sunan Gunung Jati. Akan tetapi keputusan itu ditentang oleh seorang  yang berkedudukan tinggi, namanya Perwatalitali,  orang itu kemudian menentang keputusan Sang Prabu. Ia ingin agar Prabu dan para pembesar Pajajaran tidak masuk agama baru (Islam), ia menginginkan agar Raja, keluarga dan para pembesar Pajajaran  mengikuti Hyang Sedabu Chenggi.

Mendengar penentangan itu, Prabu Pajajaran dikisahkan berubah fikirnya, ia memilih merad bersama keluarga, dan para pembesar-pembesar isatana Pajajaran, rombongan tersebut menaiki gunung kemudian merad mengikuti jejak langkah Hyang Sedabu Chenggi.

Dalam peristiwa meradnya rombongan Prabu Pajajaran itu, rupanya ada salah satu Putri Prabu Pajajaran yang tertinggal, banamnya Bali Layaran. Waktu rombongan Prabu Pajajaran meninggalkan Istana, sang Dewi dikisahkan baru datang dari Kulah Kencana (Pemandian Putri Raja), sebab  itulah ia tertinggal.

Mengetahui dirinya tertinggal, Bali Layaran menangis sejadi-jadinya, akan tetapi dalam kesedihannya itu, ia ternyata berjumpa dengan Putra Sunan Kabu yang bernama Galuh Rumuhun, keduanya kemudian berjodoh.

Bali layaran kemudian menjadi Ratu di Pakuan, dan kelak melahirkan anak yang diberi nama Pucuk Umun, Sang Pucuk Umun itulah yang nantinya menjadi Raja menggantikan kedudukan ibunya serta dikemudian menjadi penguasa Pakuan yang memeluk Islam.

Baca Juga: Kerajaan Pakuan Pajajaran, Masa Pendirian, Kejayaan dan Keruntuhannya

3 komentar untuk "Kisah Dewi Bali Layaran Putri Pajajaran Yang Tertinggal"

  1. Di jaman Pajajaran ingin menjadi kenyataan di jaman sekarang keturunan yang baik dari prabu Siliwangi dari Bali Jawa barat Jawa tengah juga Kalimantan senusantara berkumpul ingin ketemu dengan Dewi Bali

    BalasHapus
  2. Ingi Indonesia damai sejahtera tentram gemah Ripah Lok jenawi sabar subur berseri

    BalasHapus
  3. Pucuk umun itu katanya nenek moyang orang badui banten, lalu badui kan Sunda Wiwitan. Missing link

    BalasHapus

Berkomentarlah yang terarah dan jelas agar dapat dipahami dan dibalas admin.