KERAJAAN SIAK DALAM CATATAN TOME PIRES
Siak kini menjadi nama salah stu Kabupaten yang ada di Provinsi Riau Sumatra Indonesia, Ibukta dari Kabupaten ini adalah Siak Sri Indrapura. Nama Siak sebagai sebuah Kerajaan sudah ada dan tercatat di tahun 1500 an.
Seorang Apoteker Portugis bernama Tome Pires dalam bukunya yang berjudul "Suma Oriental" mencatat secara singkat mengenai Kerajaan Siak, adapun uriannya adalah sebagi berikut:
Kerajaan Siak berbatasan dengan Purim dan Kampar. Raja Siak merupakan seorang Muslim. Siak merupakan Kerajaan penghasil beras, madu lilin, rotan dan beberapa tanaman Obat, selain itu Kampar juga penghasil emas. Raja Kampar sangat dihormati di Kerajaannya. Raja Siak memiliki hubungan dengan Kerajaan Kampar dan Malaka. Raja Siak membayar Upeti kepada Raja Kampar sementara Raja Kampar membayar Upeti kepada Raja Malaka, sebagai ganti atas pembayaran Upeti itu, Kerajaan Siak pertahanan dan keamanan negaranya dilindungi oleh Kampar dan Malaka. (Pires, Hlm 211)
Tome Pires mencatat peristiwa itu antara tahun 1511-1513 ketia ia menyertai Portugis dalam menaklukan Malaka, dalam catatan ini jelas bahwa Kerajaan Siak adalah vazal dari Kampar, sementara Kampar sendiri sebagai vazal dari Kerajaan Malaka.
Posting Komentar untuk " KERAJAAN SIAK DALAM CATATAN TOME PIRES"
Berkomentarlah yang terarah dan jelas agar dapat dipahami dan dibalas admin.